ANALISIS SEKTOR BASIS DAN POSISI SEKTOR EKONOMI KABUPATEN BOGOR TAHUN 2014-2018
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi sektor-sektor basis perekonomian wilayah Kabupaten Bogor sebagai bahan informasi dan pertimbangan dalam perencanaan pembangunan ekonomi. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa runtun waktu dari Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kabupaten Bogor dan Provinsi Jawa Barat tahun 2014-2018. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu analisis Location Quotient (LQ), Tipologi Klassen dan analisis Dynamic Location Quotient (DLQ). Berdasarkan analisis LQ ada 4 sektor yang menjadi sektor basis pada saat ini yaitu sektor Pertambangan dan Penggalian, sektor Industri Pengolahan, sektor Pengadaan Air, dan sektor Kontruksi. Berdasarkan dari hasil perhitungan Tipologi Klassen yang tergolong Kuadran I atau kriteria sektor yang maju dan tumbuh dengan pesat sama dengan yang dihasilkan oleh analiasis LQ yaitu sektor Pertambangan dan Penggalian, sektor Industri Pengolahan, sektor Pengadaan Air, dan sektor Kontruksi. Sedangkan berdasarkan analisis DLQ menunjukkan bahwa sektor perekonomian yang diharapkan tetap menjadi sektor basis di masa yang akan datang ada 7 sektor di Kabupaten Bogor yaitu sektor Pertanian, Kehutanan dan Perikanan, sektor Pengadaan Listrik dan Gas, sektor Kontruksi, sektor Perdagangan Besar dan Eceran, sektor Transfortasi Pergudangan, sektor Administrasi Pemerintahan, Serta Sektor Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial.