PENGUKURAN KINERJA KEUANGAN DENGAN ANALISIS LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS DAN PROFITABILITAS PADA PT ASTRA INTERNASIONAL TBK PERIODE 2013-2017
Abstract
Kinerja keuangan adalah prestasi yang dicapai perusahaan dalam suatu periode tertentu yang mencerminkan tingkat kesehatan perusahaan tersebut (Sutrisno, 2009). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil kinerja keuangan pada PT Astra Internasional Tbk. Dengan menggunakan teknik Analisis Rasio, Analysis Trend, dan Analysis Common Size maka dapat dilihat bagaimana kinerja PT Astra Internasional apakah sehat atau kurang sehat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari Analisis Likuiditas, Solvabilitas, Aktivitas dan Profitabilitas dalam kriteria kurang sehat, namun dari Analisis Solvabilitas dalam kriteria sehat. Dari Analysis Trend menunjukkan garis trend yg lebih banyak mengalami penurunan dan Analysis Common SizeĀ menunjukkan grafik yang berjalan fluktuasi.